-:-

Manfaat Kulit Manggis




Kulit manggis mengandung atioksidan tinggi yang yang bisa membantu menyembuhkan asma. Kandungan atioksidannya termasuk yang paling tinggi diantara buah-buahan lainnya. Ahli hrbal Ning Hermanto , senin (4/6) mengatakan didalam kulit manggis terdapat senyawa xanthone yang tergolong tertinggi dibanding tang lain. Kandungan senyawanya mencapai 123.97 mg/ml.

"Dengan kandungan itu, kulit manggis berkhasiat memperbaiki sel yang rusak dan melindungi sel-sel didalam tubuh", jawab pemilik cabang rumah herbal di Jl. MT Haryono Jogja itu.

Pada brosur khasiat manggis xanthone dijelaskan sebagai substansi kimia alami yang tergolong senyawa polyhenolic. Senyawa ini berfungsi sebagaizat yag mampu mengatasi berbagai penyakit misalnya osteoporosis, jantung, hypertensi, asam urat, dan kolesterol. "Herbal ini juga baik untuk anti asma, bronchitis, dan membantu mengurangi stres," kataya.

Ning mengatakan, kulit manggis bermanfaatmembantu memperbaiki antibodi didalam tubuh. Soalnya, antioksidan yang terkandung mampu menangkal radikal bebas. Selain dapat didapatkan lewat ekstrak atau olahan kulit manggis, khasiat kulit manggis juga bisa dirasakan lewat konsumsi langsung.

Air sari kulit manggis menjadi alternatif konsumsi kulit berwarna ungu tua itu. Ning mengatakan, cara olahan bisa dilakukan dengan menghancurkan kuliit, atau jus kulit manggis maupun  mencelupkan kulit pada air panas hingga air berwarna ungu. Konsumsi kulit manggis itu, ujarnya, menjadi salah satu cara menyembuhkan penyakit asma dan tidak akan ada efek samping bagi organ tubuh lainnya.

Ia mengatakan, hasil penelitian medis yang dilakukan peneliti menunjukkanpenyembuh penyakit asma secara alami bisa terjadi lantaran jus kulit manggis secara teratus. "Bisa diminum setiap pagi, setidaknya dua minggu," kata.  (Pamuji Tri Nastiti)










Sumber:  Harian Jogja Exppress   Rabu, 6 Juni 2012

Tinggalkan Pesan Atau Link Anda Di Bawah Ini

Thanks for coming ...

°