-:-

ANEKA PEMANFAATAN DRONE

Bisnis-DIY [] Drone adalah sebutan untuk pesawat terbang tanpa awak /penumpang manusia yang dikendalikan dari jarak jauh atau jarak tertentu melalui gelombang elektromagnetik. Misalnya menggunakan getaran frekuensi radio yang biasa disebut remot control, tapi ini untuk yang berukuran kecil dan tingkat kecanggihannya masih sederhana, dan untuk yang super canggih sudah pasti pengendaliannya melalui satelit karena daya jelajahnya dirancang untuk mampu menempuh jarak ratusan atau ribuan kilo meter.

Secara umum pesawat tanpa awak dibedakan menjadi dua yaitu type pesawat terbang fixed wing (sayap tetap) yang bentuknya biasanya mirip pesawat terbang bersayap yang sudah sering kita lihat, dan berikutnya adalah type rotary wing (sayap putar) atau sering disebut dengan baling-baling, dan yang menggunakan empat baling-baling atau lebih biasa disebut quotcopter.

Pesawat tanpa awak atau drone type fixed wing.

Sedangkan pemanfaatan drone ini beraneka ragam, dari sekedar hiburan untuk yang berharga murah, pemotretan, video shoting, pemetaan, menebar pupuk di area pertanian yang cukup luas, mengamati daerah yang terisolir saat terjadi bencana alam banjir, gunung meletus dan lain sebagainya, sampai untuk keperluan militer.

Misalnya untuk memata-matai suatu wilayah musuh dalam rangka mengetahui sumber daya musuh, menentukan target serangan darat ataupun target pengeboman. Bahkan pesawat tanpa awak ini dengan dilengkapi beraneka ragam alat pengindraan yang canggih bisa difungsikan sebagai eksekutor pengeboman dengan akurasi ketepatan tingkat tinggi secara aman tanpa khawatir kehilangan nyawa jika kebetulan sedang naas pesawat tertembak musuh.

Demikianlah diantara beberapa pemanfaatan drone atau pesawat tanpa awak yang tentunya masih ada manfaat lainnya, sekian semoga bermanfaat.


Artikel terkait:

Drone canggih parrot harganya semakin terjangkau..... >>

Harga drone termurang yang ada di Indonesia....>>

Tinggalkan Pesan Atau Link Anda Di Bawah Ini

Thanks for coming ...

°